Suka Kisah Menendez Bersaudara? Ini 7 Serial yang Terinspirasi Kejadian Nyata
Monsters: The Lyle and Erik Menendez Story masih menempati posisi Top 10 TV di Indonesia sejak debut pada 19 September 2024. Serial Netflix ini berfokus pada kisah nyata Menendez bersaudara yang membunuh orang tua mereka pada 1989.
Bagi Anda yang menyukai serial ini, berikut sejumlah rekomendasi tontonan Netflix yang juga mengisahkan kejadian nyata yang kontroversial:
Dahmer – Monster: The Jeffrey Dahmer Story
Serial yang juga diproduksi Ryan Murphy ini berfokus pada kisah nyata Jeffrey Dahmer, salah satu pembunuh berantai paling terkenal di Amerika Serikat (AS). Kisahnya menelusuri kehidupan Dahmer, dari masa kecil hingga aksi brutal yang membuatnya menjadi sorotan.
BACA JUGA: Anime Terminator Zero Berpotensi Lanjut Season 2, Intip Bocorannya
Mindhunter
Meski cenderung bersifat fiksi, Mindhunter terinspirasi dari kisah nyata para agen FBI yang mengembangkan teknik profiling untuk memahami pola pikir para pembunuh berantai. Banyak karakter di serial ini yang didasarkan pada tokoh nyata, seperti Edmund Kemper dan Charles Manson.
Unbelievable
Berdasarkan artikel investigasi An Unbelievable Story of Rape, serial ini mengisahkan tentang seorang perempuan muda yang didakwa berbohong tentang perkosaan. Kasus ini diikuti oleh investigasi panjang yang pada akhirnya mengungkapkan kebenaran yang mengejutkan.
When They See Us
Serial ini mengangkat kasus Central Park Five, lima remaja yang dituduh dan dihukum secara salah atas pemerkosaan seorang pelari di Central Park pada 1989. Serial ini memperlihatkan ketidakadilan sistem hukum dan dampaknya terhadap hidup kelima lelaki tersebut.
BACA JUGA: Apakah Akan Ada Nobody Wants This Season 2? Ini Kata Penciptanya
Manhunt: Unabomber
Serial ini berfokus pada investigasi FBI terhadap Theodore Kaczynski, yang dikenal sebagai Unabomber. Kaczynski melancarkan serangan bom selama bertahun-tahun dan menyebabkan ketakutan di Amerika.
Dirty John
Berdasarkan kisah nyata, Dirty John menceritakan kisah manipulasi, penipuan, dan kekerasan yang dilakukan John Meehan. Musim pertamanya berfokus pada kisah Debra Newell, salah satu korban Meehan.
Alias Grace
Berdasarkan novel Margaret Atwood yang terinspirasi dari kisah nyata, serial ini mengisahkan tentang Grace Marks. Ia adalah seorang pelayan asal Irlandia yang dihukum atas pembunuhan majikannya pada tahun 1843 di Kanada.
Itulah rekomendasi serial Netflix yang mengangkat kisah nyata selain Monsters: The Lyle and Erik Menendez Story. Tertarik menyaksikan salah satunya?
Editor: Ranto Rajagukguk