Sukses dengan Tarot, Dex Lanjut Bintangi The Zone: Survival Mission 3

marketeers article
Dex dalam acara The Zone: Survival Mission 3 (Foto: Soompi)

Dex, yang terkenal berkat program Single’s Inferno, sukses dengan debut aktingnya dalam film Tarot. Proyek layar lebar yang juga memiliki format serial itu bahkan terpilih untuk tayang di Cannes International Film Festival 2024.

Menyusul kesuksesan tersebut, lelaki bernama asli Kim Jin Young itu akan membintangi variety show orisinal Disney+ bertajuk The Zone: Survival Mission. Bersama Kim Dong Hyun, keduanya menjadi member baru untuk musim ketiga acara itu.

Belum lama ini, Disney+ Hotstar telah merilis jadwal penayangan The Zone: Survival Mission 3. Program yang masih menggaet Yoo Jae Suk dan Yuri SNSD tersebut dijadwalkan tayang pada 7 Agustus 2024.

BACA JUGA: 5 Fakta Menarik Tarot, Drama Korea yang Diangkat ke Layar Lebar

Mengusung Konsep REAL & FAKE

The Zone: Survival Mission sendiri merupakan variety show yang mengharuskan para pesertanya untuk berusaha bertahan dalam delapan simulasi bencana pada masa depan. Salah satu situasi yang mesti dihadapi ialah ‘kiamat’ zombie.

Adapun pada musim ketiganya, acara ini akan mengusung konsep REAL & FAKE. Dalam tema ini, para peserta harus menghadapi total delapan misi di sebuah ruangan, yang mana barang asli dan palsu hidup berdampingan, selama empat jam.

Dalam teaser terbaru, Dex mengatakan mulanya sangat percaya diri untuk menghadapi misi-misi The Zone: Survival Mission. Namun, tantangan dalam musim ketiga ini ternyata punya skala yang lebih besar sehingga tak semudah yang dibayangkan.

BACA JUGA: 77 Bintang Media Sosial Korea Akan Bersaing dalam The Influencer

“Saya semula merasa percaya diri untuk menjalani misi, tetapi itu tidak semudah yang saya kira. Kami bahkan mengalami konflik saat menyelesaikan misi. Meski begitu, saya akan membawa tawa dan kegembiraan bersama anggota lainnya,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Kim Dong Hyun, yang mengakui bahwa misi dalam musim kali ini levelnya benar-benar berbeda dari musim sebelumnya. Namun, sebagai mantan seniman bela diri campuran, ia berjanji akan menunjukkan kemampuan terbaiknya.

Lantas, berhasilkah Dex dan Kim Dong Hyun sebagai peserta baru The Zone: Survival Mission 3 menyelesaikan misi-misinya? Nantikan aksi mereka mulai 7 Agustus mendatang.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS