hibank Jakarta Marathon 2023, powered by Le Minerale telah diselenggarakan dengan cukup meriah pada 21-22 Oktober 2023 lalu. Acara lari yang diadakan oleh Kelompok Lari Anak Bangsa (KLAB) ini dihadiri hampir 10.000 pelari, termasuk lebih dari 200 peserta Marathon.
Event olahraga ini terbagi menjadi empat kategori, yaitu Marathon (42,195 km), Half Marathon (21,0975 km), 10 km, dan 5 km. Selain itu, ada juga kategori Maratoonz yang ditujukan untuk anak-anak dengan kategori 100m, 200m dan 400m.
Acara olahraga ini hadir dengan mengusung tiga komitmen utama, yakni yaitu Peningkatan Standarisasi Lomba, Keselamatan Pelari, dan Tanggung Jawab Lingkungan.
BACA JUGA Misi Le Minerale Jadi Official Hydration Jakarta Marathon 2023
Luhut Binsar Pandjaitan selaku Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) menyampaikan pihaknya mengapresiasi penyelenggara dalam melakukan usaha untuk pemenuhan persyaratan teknis kelombaan dalam pelaksanaan lomba.
“Penyelenggaraan lomba yang baik dapat menjaga kepercayaan para pelari baik dari dalam dan luar negeri. Di sisi lain, penyelenggaraan yang tidak rapi dapat menimbulkan kesan negatif,” ujar Luhut, dikutip dari laporannya.
Event olahraga ini juga mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak dari para sponsor, media, dan tentunya masyarakat luas, telah menjadikan Jakarta Marathon bukan hanya sebagai ajang olahraga, tetapi juga perayaan kebanggaan nasional.
Adystra Bimo Herayanto, Communications Director, Jakarta Marathon 2023 mengatakan kemeriahan masyarakat dalam acara ini menunjukkan bahwa olahraga dalam hal ini lari, bukan hanya soal fisik, tetapi juga soal hati dan semangat kebersamaan.
BACA JUGA Strategi Le Minerale Bangun Loyalitas Lewat Program CSR
Direktur Utama PT Bank Hibank Indonesia Jenny Wiriyanto menjelaskan kolaborasi ini terwujud karena kesamaan visi dan misi penyelenggaraan acara ini dengan hibank sebagai bank digital bagi UMKM Indonesia.
“Tentunya hal ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya di Jakarta. Kami ingin memperkenalkan kepada dunia bahwa Jakarta sebenarnya merupakan epicentrum pertumbuhan UMKM di Indonesia, yang kami lihat dapat sejalan dengan fokus bisnis kami. Kegiatan ini juga merupakan wujud sinergi antara komunitas pelari dan UMKM sebagai penggerak ekonomi masyarakat,” kata Jenny
Febri Satria Hutama, Marketing Director Le Minerale mengatakan dukungan yang diberikan pihaknya dalam acara ini sesuai dengan komitmen perusahaan dalam mendorong masyarakat untuk mengedepankan gaya hidup sehat.
“Terpilihnya Le Minerale menjadi hydration partner pada ajang marathon dengan standar internasional ini menjadi bukti nyata dari komitmen Le Minerale, yaitu menghadirkan air mineral dengan kualitas mineral esensial terbaik yang penting untuk mendukung gaya hidup sehat masyarakat, termasuk para runners,” tutur Febri.
Editor: Ranto Rajagukguk