Suzuki XL7, Penantang Baru di Segmen Mobil LSUV

marketeers article

Pasar low sport utility vehicle (LSUV) semakin menarik perhatian para produsen mobil untuk digarap. Terlihat dengan masuknya pemain baru di segmen ini, yakni Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang resmi mengenalkan Suzuki XL7 di pasar Tanah Air. Bahkan, peluncuran di Indonesia ini disebut sebagai world premiere alias peluncura global perdana.

“Suzuki XL7 adalah sebuah SUV pilihan baru bagi konsumen Indonesia. Produk ini nantinya tidak saja untuk pasar dalam negeri, namun juga untuk menggarap pasar di 30 negara lain. Selain itu, kami harapkan XL7 bisa memperkuat posisi Suzuki di Indonesia yang merupakan pilar ketiga di dunia bagi Suzuki,” kata Seiji Itayama, President Director PT  Suzuki Indomobil Sales di Jakarta, hari ini (15/02/2020).

Suzuki XL7 tampil dengan konfigurasi 7-seater, sesuai dengan preferensi konsumen di Indonesia. Memiliki desain gagah dengan dilengkapi berbagai fitur terkini untuk mendukung kenyamanan konsumen.

SIS menyemat tagline pada mobil ini, yakni The New Extraordinary SUV. Menyasar para peminat SUV yang umumnya adalah pemilik mobil kedua yang ingin berganti dari sebelumnya menggunakan city car atau  low multipurpose vehicle (LMPV).

“Mengusung The New Extraordinary SUV, XL7 memiliki tiga keunggulan, yakni desain yang bold, interior nyaman, dan fitur-fitur canggih. Target dari XL7 adalah keluarga yang ingin mengganti mobil ke model SUV untuk mendukung aktivitas petualangan,” kata Dony Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

Suzuki XL7 memiliki mesin K15B dengan kapasitas 1.462 cc yang bisa menghasilkan daya hingga 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimal 138 Nm pada putaran 4.400 rpm. Memiliki ground clearance hingga 200 mm, mobil ini bisa melewati berbagai jenis jalan.

Ada berbagai fitur yang memberi kenyaman pengguna, seperti e-mirror yakni spion tengah dengan fungsi merekam kejadian pada sisi depan dan belakang secara langsung. Lalu, ada keyless push start stop button. Untuk keamanan ada fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, hill hold control (HHC), sensor parkir belakang, dan lainnya.

LSUV terbaru Suzuki ini memiliki tiga varian yakni Zeta, Beta, dan Alpha. Untuk harga, XL7 dipatok dari kisaran RP 230 juta hingga Rp 267 juta on the road (OTR) Jakarta. Anda Tertarik?

    Related