Meta AI, teknologi berbasis kecerdasan buatan yang belum lama ini tersedia di WhatsApp, juga hadir di Instagram. Fitur ini menawarkan berbagai kemampuan menarik, mulai dari menjawab pertanyaan hingga menciptakan gambar dan stiker AI yang unik.
Untuk menggunakan Meta AI di Instagram, pastikan aplikasi sudah diperbarui ke versi terbaru. Anda dapat menemukannya di bagian Messages.
Caranya, buka aplikasi Instagram, lalu ketuk ikon pesan di pojok kanan atas untuk masuk ke kotak masuk Anda.
Di bilah pencarian, Anda akan melihat ikon Meta AI berbentuk lingkaran. Ketuk ikon tersebut untuk memulai obrolan, namun jika ikon tidak muncul, Anda bisa mencarinya dengan mengetik @MetaAI di kolom pencarian.
BACA JUGA: Cara YouTube Batasi Kontennya Dipakai Sembarang untuk Melatih AI
Bukan hanya mengajukan pertanyaan, Anda juga dapat membuat gambar hingga stiker untuk Instagram Stories. Penasaran dengan cara buatnya? Ikuti langkah-langkah berikut sebagaimana dilansir dari Lifewire:
Membuat Gambar dengan Meta AI
Untuk membuat gambar dengan Meta AI di Instagram, Anda hanya perlu mengetik “/imagine” diikuti deskripsi gambar yang Anda inginkan. Sebagai contoh, jika Anda ingin membuat gambar seekor naga yang sedang minum kopi, ketik “/imagine seekor naga minum kopi.”
Tidak perlu khawatir dengan aturan format tertentu untuk prompt-nya, sebab Anda juga bisa menggunakan bahasa santai. Misalnya, Anda cukup mengetik “Buat gambar peri yang sedang minum teh” tanpa menggunakan “/imagine.”
Seusai gambar dibuat, Anda bisa meminta Meta AI kembali melakukan perubahan, seperti mengubah waktu dari siang ke malam atau menambahkan detail warna. Anda bahkan bisa memerintahnya untuk mengubah gambar menjadi animasi 3D hanya dengan mengetik “animate.”
BACA JUGA: 10 Tren Teknologi yang Akan Mendefinisikan 2025
Membuat Stiker AI untuk Instagram Stories
Selain membuat gambar, Meta AI juga mempermudah Anda menciptakan stiker khusus untuk menghiasi Instagram Stories. Namun, fitur ini hanya tersedia di menu Stories, bukan di bagian pesan. Saat Anda memulai membuat Story, ketuk ikon Stickers, lalu pilih opsi AI Stickers.
Langkah berikutnya adalah memasukkan deskripsi singkat tentang stiker yang ingin Anda buat, seperti “peri pelangi.” Usai mengetuk tombol Generate, Instagram akan menampilkan beberapa opsi stiker yang sesuai dengan deskripsi Anda.
Pilih stiker yang Anda suka, lalu tambahkan ke Story Anda seperti stiker biasa. Sayangnya, stiker ini tidak dapat disimpan, jadi Anda harus membuat ulang jika ingin menggunakannya lagi di kemudian hari.
Fitur Lain Meta AI di Instagram
Saat pertama kali menggunakan fitur ini, Instagram akan menampilkan beberapa contoh prompt yang bisa Anda coba. Bahkan, Meta AI juga dapat digunakan dalam obrolan grup hanya dengan menyebut @MetaAI diikuti permintaan Anda.
Meta AI tak hanya mampu menciptakan gambar dan stiker, tapi juga bisa menjadi asisten virtual yang membantu berbagai kebutuhan Anda. Fitur ini dapat menjawab pertanyaan atau memberi rekomendasi, namun penting bagi Anda untuk memverifikasi informasi yang diberikan.
Editor: Ranto Rajagukguk