Tata Group akan memperbaiki pencitraan yang telah melekat pada brand mobil mungil Nano sebagai mobil termurah di dunia sebab calon pembeli sesungguhnya menjauhi image low-budget. Perbaikan citra ini juga sebagai jalan untuk mendongkrak penjualan Nano yang selama ini melempem. Rencananya Nano akan direposisi menjadi smart city car.
“Kami saat ini akan fokus pada penambahan fitur dan meningkatkan nilai emosional Nano yang melekat pada setiap modelnya yang diluncurkan,” tutur pimpinan Tata Group, Cyrus Mistry.
Diluncurkan tahun 2009 pada harga 100.000 rupe (atau sekitar Rp 16.900.000), penjualan mobil ini justru buruk dan kesalahan ditimpakan pada persoalan image. Tata, yang juga memiliki brand mobil Land Rover dan Jaguar,awalnya berharap Nano mampu menarik minat keluarga India.
Cyrus Mistry mengatakan pada pertemuan tahunan pemegang saham yang berlangsung di Mumbai bahwa varian Nano yang akan diluncurkan kelak akan memiliki desain interior dan eksterior yang lebih baik, lebih banyak warna, sistem penggunaan bahan bakar yang lebih efisien dan fitur lainnya yang mumpuni.
“Kami akan mendesain Nano yang baru sebagai smart city car dan targetnya adalah para customer muda,” kata Cyrus Mistry.