Terapkan CI-EL, 22 Instansi Raih Penghargaan GEMA 2022

marketeers article
Penghargaan Government Entrepreneurial Marketing Awards 2022. Foto: Nugraha/Marketeers

MarkPlus Corp kembali menghadirkan Government Entrepreneurial Marketing Awards (GEMA) yang dipersembahkan oleh Philip Kotler Center for ASEAN Marketing (PK-CAM). Ini merupakan ajang penghargaan bagi Pemerintah Provinsi, Pemerintah Daerah, Kotamadya, dan Kabupaten di Indonesia yang telah memperkenalkan Creativity, Innovation, Entrepreneurship, dan Leadership (CI-EL) di institusinya.

“Kami melihat, CI-EL ini ternyata tidak hanya bisa dilakukan di perusahaan, bisa juga di pemerintahan. Kami harap, penghargaan GEMA ini dapat menjadi inspirasi bagi Pemerintah Daerah untuk bisa menerapkan CI-EL,” kata Taufik, Deputy Chairman MarkPlus, Inc dalam The 17th Annual MarkPlus Conference 2023: Recovery to Reform: Post-Normal Agenda yang diselenggarakan oleh M Corp, Kamis (8/12/2022).

BACA JUGA: MarkPlus Conference 2023, Kupas Dinamika Pemasaran dan Industri

Selain itu, MarkPlus juga berperan aktif dalam mendukung inovasi Pemerintah Daerah melalui Strategic Roadmap yang dapat digunakan sebagai pedoman dalam memanfaatkan momentum pembangunan dan perekonomian daerah yang kokoh dan kompetitif. Strategic Roadmap ini dirangkup dalam White Paper: Towards Government Entrepreneurial Marketing 2030, yang mengusung konsep Positioning, Differentiation, dan Branding (PDB).

Harapannya, Strategic Roadmap ini dapat memberikan gambaran yang relevan bagi Pemerintah Daerah di Indonesia dalam memanfaatkan momentum pasca pandemi COVID-19. Dengan demikian, Pemerintah Daerah dapat bergerak ke arah baru dengan mengedepankan visi, nilai, dan potensi masing-masing daerah.

BACA JUGA: Dorong Bisnis Berkelanjutan, Ini Pentingnya Diferensiasi untuk UKM

Berikut 22 pemenang Government Entrepreneurial Marketing Awards (GEMA) 2022:

Kategori: Inovasi Pemberdayaan UMKM

Tingkat: Provinsi

Bronze Champion:

1. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah – Blangkon Jateng (Belanja Langsung Toko Online Jawa Tengah)

2. Pemerintah Provinsi Jawa Timur – Sistem Informasi Standardisasi dan Start Up Kreatif (SI-START

Tingkat: Kota

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kota Salatiga – Pintar UMKM

Silver Champion:

1. Pemerintah Kota Cimahi – Makerspace Digital Kreatif

Tingkat: Kabupaten

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Wonogiri – Rebranding Kopi Wonogiri melalui Program Pemberdayaan Wonogiri Nduwe Kopi

Silver Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Wonogiri – Mie Ayam Instan Wonogiren

2. Pemerintah Kabupaten Sumedang – Festival Kopi, Tembakau, dan Kreasi Batik Sumedang

Kategori: Inovasi Manufaktur dan Pengolahan

Tingkat: Provinsi

Silver Champion:

1. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah – Fastpol Gen-5

Tingkat: Kota

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kota Tegal – Job Cafe Antareja

Tingkat: Kabupaten

Silver Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Klungkung – Tempat Olah Sampah Setempat (TOSS)

Kategori: Inovasi Perdagangan

Tingkat: Provinsi

Special Mention:

1. Pemerintah Provinsi Jawa Timur – Penguatan SI-MAPAN

Bronze Champion:

1. Pemerintah Provinsi Jawa Timur – Sistem Informasi Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok di Jawa Timur (SISKAPERBAPO)

Tingkat: Kota

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kota Cimahi – Cimahi Virtual Expo

Silver Champion:

1. Pemerintah Kota Salatiga – Sistem Informasi Manajemen Perdagangan (SIMDAG)

Kategori: Inovasi Pendanaan

Tingkat: Kabupaten

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Purworejo – E-Retribusi

Kategori: Inovasi Pengembangan Destinasi Wisata

Tingkat: Provinsi

Silver Champion:

1. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta – Pariwisata Perkotaan Sebagai Destinasi Wisata di Jakarta

Tingkat: Kota

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kota Bandung – Patron Aplikasi Ekonomi Kreatif Berkelanjutan (PATRAKOMALA)

2. Pemerintah Kota Tegal – E-Ticketing

3. Pemerintah Kota Cimahi – Sistem Aplikasi Data Kebudayaan Terpadu (SADAYAPADU)

Tingkat: Kabupaten

Bronze Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Wonogiri – Inovasi Pemberdayaan Kampung Wayang Kepuhsari

2. Pemerintah Kabupaten Kudus – Kudus Tourism Information Center (Kurma Center)

Gold Champion:

1. Pemerintah Kabupaten Banyuwangi – Homestay Naik Kelas

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS