Ternyata UKM Juga Butuh Layanan Storage

marketeers article

Pasar storage (penyimpanan data) yang semakin berkembang di Indonesia membuat HP semakin terpacu mengenalkan storage yang dimilikinya. HP ingin merangkul lebih banyak perusahaan untuk menggunakan solusi yang ditawarkan HP.  Untuk itu, HP bukan hanya menyasar segmen enterprise, namun segmen UKM pun diliriknya. HP mencoba menawarkan solusi yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing segmen.

“Kami menyediakan midrange storage untuk segmen Small Medium Business (SMB) yang harganya US$ 19.000. Selain itu, kami menawarkan solusi untuk memenuhi kebutuhan segmen enterprise yang memiliki banyak kebutuhan dan penggunanya. Misalnya produk HP 3PAR StoreServ 20000,” kata Leonny Kosasih, Country Manager HP Storage Enterprise Group HP Indonesia kepada Marketeers di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Leonny menambahkan, bahkan HP memiliki storage untuk segmen low-end dengan harga US$ 5.000. Biasanya, produk tersebut diperuntukkan bagi perusahaan yang masih memiliki data yang sedikit. Misalnya, perusahaan konsultan pajak. Dengan harga yang terjangkau ini, penggiat UKM bisa menggunakan storage mengoptimalkan produktivitas mereka.

Meski HP memiliki portofolio produk storage yang luas, sambung Leonny, masih ada beberapa tantangan yang dihadapi. Leonny bilang, banyak perusahaan melihat penggunaan storage sebagai sesuatu yang belum mereka perlukan. Padahal, penggunaan storage dapat membantu perusahaan yang memiliki infrastruktur TI (Teknologi Informasi). “Contohnya bagi mereka yang tidak mengerti, untuk backup data menghabiskan waktu seharian. Padahal, jika solusinya benar,backup data hanya perlu waktu empat jam,” papar Leonny.

Tantangan lainnya, lanjut Leonny, bagaimana HP meyakinkan pengguna bahwa solusi yang ditawarkan HP ini sangat bagus untuk jangka panjang. Meskipun pada awalnya perusahaan harus mengeluarkan investasi yang besar, namun hal ini akan berpengaruh pada produktivitas perusahaan.

Untuk semakin mengedukasi pengguna mengenai pentingnya storage, HP terus melakukan pendekatan, baik ke segmen enterprise maupun UKM. HP menggunakan pendekatan secara personal dalam memasarkan produk ini. Mengingat, storage bukanlah produk consumer yang bisa dipasarkan menggunakan iklan di media.

“Kami akan mendatangi langsung konsumen atau konsumen menghubungi reseller. Lalu, reseller akan menawarakan solusi yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Hal ini dikarenakan setiap perusahaan memiliki kebutahan yang berbeda dan solusi yang berbeda tentunya,” tutup Leonny. 

Related

award
SPSAwArDS