ENEOS terus aktif dan berinovasi dalam melakukan kegiatan produksi, penjualan serta pemasaran. Dengan didasari semangat otomotif baru, sebagai salah satu kegiatan pemasaran di tahun 2023 ini, ENEOS meluncurkan permainan balap mobil ENEOS Race Ver 2.0, versi permainan ENEOS Race yang lebih menantang untuk pencinta game balap.
ENEOS Race merupakan permainan balap motor yang terdapat pada aplikasi smartphone ENEOS Mobile. Kemenangan yang diraih dalam permainan akan menghasilkan poin yang dapat ditukarkan dengan sejumlah hadiah secara gratis.
Perlu diketahui, ENEOS Race sendiri diluncurkan pada akhir tahun 2021, dan hingga Januari 2023, lebih dari 30% user aktif rutin memainkan game ini setiap harinya. Melihat antusias yang tinggi terhadap permainan ENEOS Race, level permainan ditingkatkan dengan memodifikasi cara bermain dan menambahkan sejumlah tantangan yang dapat memicu adrenalin.
“Setelah memperhatikan versi awal yang diluncurkan di tahun lalu, serta berdasarkan masukan dari pemain, maka kami mencoba untuk membuat versi terbaru yang lebih menantang”, ujar Imran Razy, General Manager PT Nippon Oil Indonesia dalam keterangan resminya.
BACA JUGA: Intip Cara ENEOS NXP Mengakuisisi Komunitas Sepeda Motor
Tantangan yang dihadirkan pada versi terbaru bisa dibilang lebih tinggi dibandingkan dengan pendahulunya, namun dengan cara bermain yang relatif mudah. Pemain harus mengambil bintang-bintang yang tersebar sepanjang lintasan sembari melewati tantangan yang muncul.
Poin akan diperoleh berdasarkan jarak race dan jumlah perolehan bintang. Kecepatan mobil/motor juga akan terus meningkat seiring dengan jarak yang ditempuh. Poin yang diperoleh dapat ditukarkan dengan beragam hadiah pada fitur Tukar Poin.
Sejumlah hadiah menarik yang dapat ditukarkan yaitu smartphone Redmi xxx, emas murni, smart band, voucher MAP, helm, diecast ENEOS Limited Edition, merchandise ENEOS hingga varian produk ENEOS.
BACA JUGA: Serangan Siber ke Gamer Muda Naik 57% Selama tahun 2022
“ENEOS Race Ver 2.0 sudah dapat dinikmati mulai 5 Februari 2023 melalui aplikasi ENEOS Mobile. Kami selalu berusaha untuk melakukan pembaharuan atas konten. Kali ini, kami melakukan pembaharuan dengan cara bermain yang masih sangat sederhana, sehingga dapat dimainkan oleh semua orang,” tuturnya.
Editor: Ranto Rajagukguk