Tiga Kuliner Medan yang Siap Menemanimu di Bulan Ramadan

marketeers article

Bulan Ramadan segera tiba. Saatnya kamu mulai mengecek jadwal dan merencanakan kegiatan buka puasa bersama dengan keluarga, sahaba, dan rekan kerja. Momen tersebut biasa digunakan untuk kembali bersilaturahmi sambil menyantap berbagai jenis hidangan.

Indonesia sendiri merupakan negara yang kaya akan berbagai jenis hidangan khas di tiap-tiap daerahnya yang dapat disantap sebagai alternatif saat berbuka. Sedang memikirkan ide makanan baru untuk disantap? Sebuah kota yang dikenal dengan kehebatan kulinernya, yaitu Medan, ibu kota dari provinsi Sumatera Utara ini bisa dijadikan alternatif untuk berbuka puasa lho!

Shopee menawarkan tiga menu khas Medan yang bisa kamu beli di lama  e-commerce-nya. Apa saja?

Sirup Martabe

Medan menawarkan minuman khasnya yang menyegarkan bernama sirup Martabe. Sirup ini terbuat dari kombinasi buah markisa dan terong belanda. Dengan perpaduan rasa asam dan manis yang disuguhkan oleh minuman ini, dijamin rasa dahaga akan segera hilang.

Bika Ambon

Sirup Martabe yang menyegarkan juga cocok untuk dipadukan dengan kehadiran bika ambon khas Medan yang dibuat dari telur, gula, dan santan. Makanan ini biasanya disajikan dalam berbagai rasa, mulai dari pandan hingga durian. Kamu dapat menambahkan taburan keju atau saus coklat sebagai pelengkap topping untuk memperkaya cita rasa dari kue ini.

Teri medan

Setelah menyantap takjil dan menunaikan ibadah salat maghrib, tiba waktunya untuk menyantap hidangan utama. Walaupun berukuran kecil, teri medan memiliki rasa yang luar biasa – kombinasi rasa asin dan pedas dapat memberikan rasa pedas pada berbagai jenis hidangan. Teri medan ini sendiri dapat dipadukan dengan berbagai jenis makanan seperti nasi, bubur atau sayur-sayuran.  Tidak hanya itu, teri medan juga kerap dipadukan dengan tempe atau pun kacang-kacangan, dan disantap sebagai pelengkap makanan utama maupun cemilan pada saat berbuka.

Apakah kamu tertarik? Shopee memungkinkan kamu mendapatkan ketiga jenis makanan tersebut tanpa kamu harus pergi ke Medan langsung. Cukup berselancar di laman Shopee dalam program “Kreasi Nusantara: Karya Asli Medan” periode 8-15 Mei 2018. Buruan.

    Related