Tiket.com Berupaya Tetap Relevan di Tengah Pandemi

marketeers article

Wabah COVID-19 dikabarkan oleh WHO telah menyebar ke lebih dari 290 negara di dunia. Wabah yang telah dinyatakan sebagai pandemi global ini juga berdampak pada setiap lini kehidupan masyarakat. Terutama ekonomi, seiring dengan imbauan WHO untuk menerapkan social distancing untuk mencegah penyebaran wabah. Imbauan ini tak ayal membuat beberapa sektor, terutama UKM tidak dapat berjalan normal.

Melihat kondisi ini, berbagai perusahaan bergerak membantu meringankan dampak. Banyak hal yang dilakukan, seperti donasi, kampanye, hingga program marketing. Hal ini juga berfungsi untuk menjaga relevansi brand di masyarakat dalam kondisi ekonomi pasif seperti sekarang.

Tiket.com misalnya menjadikan donasi sebagai cara menjaga relevansi brand. Setelah sukses dengan kampanye #travelingsehat yang dilaksanakan dengan membagikan health pack di beberapa titik transportasi pada awal bulan Maret 2020, Tiket.com kembali meluncurkan kampanye baru berjudul Berbagi Sehat.

Program tiket.com berbagi sehat memanfaatkan fitur TIX Point untuk melakukan donasi. Tiket.com memberikan tiga pilihan donasi, yaitu 20 ribu, 50 ribu, dan 100 ribu TIX Point.

“Lewat gerakan ini. kami ingin berkontribusi langsung untuk memberikan semangat kepada masyarakat bahwa kita bisa melalui masa sulit ini. Kampanye ini juga menjadi cara kami untuk berinteraksi dengan pengguna di tengah kondisi social distancing ini,” kata Muhammar Anugraha Arisha, Campaign Manager Tiket.com.

Dikabarkan lebih lanjut, semua donasi yang terkumpul akan diberikan dalam bentuk barang kebutuhan penanggulangan dampak pandemi. Di antaranya Alat Perlindungan Diri untuk tenaga medis dan mulivitamin.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related