Tiket.com Buka Donasi untuk Pekerja Harian Sektor Pariwisata

marketeers article

Sukses dengan gerakan donasi tiket.com Berbagi Sehat fase pertama periode 28 Maret hingga 5 April 2002, Tiket.com berhasil menyalurkan 800 Alat Perlindungan Diri (APD) untuk tenaga medis pada Kamis (15/04/2020). Meneruskan aksi ini, Tiket.com memulai fase kedua program ini mulai 15 April hingga 22 April 2020.

Muhammad Anugraha Arisha, Campaign Manager Tiket.com, mengatakan fase kedua Berbagi Sehat akan kembali menjadikan TIX Poin yang dikumpulkan oleh penggunanya sebagai alat untuk berdonasi. Namun, tujuan donasi ini akan dialihkan untuk pekerja harian sektor pariwisata, salah satu sektor yang paling terkena imbas COVID-19.

“Penggalangan TIX Point fase kedua ini difokuskan untuk meringankan beban kebutuhan hidup para pekerja harian di sektor wisata, seperti porter stasiun, pemandu wisata lokal, hingga tukang becak dan pedagang kecil,” kata Anugraha.

Sejak adanya pelarangan bepergian dan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), profesi-profesi tersebut mengalami penurunan pendapatan dan bahkan kehilangan pekerjaannya sama sekali.

Pada fase ini, Tiket.com mengajak penggunanya untuk menukarkan TIX Point yang sudah dikumpulkan untuk berdonasi dalam berbagai skala nominal, mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 500.000 sesuai jumlah poin yang dimiliki.

“Hasil dana donasi ini akan digabungkan dengan dana Corporate Social Responsibility (CSR). Hasil donasi akan disalurkan dalam bentuk kebutuhan bahan makanan pokok,” lanjut Anugraha.

Seperti fase sebelumnya, untuk memberikan donasi, pengguna Tiket.com dapat melakukannya lewat laman TIX Point yang ada di pojok kanan atas aplikasi Tiket.com. Selanjutnya, pengguna masuk ke halaman TIX Shop dan memilih subcategory Wishes from Heart. Setelahnya, pengguna bisa menukar jumlah TIX Point yang dimiliki untuk didonasikan.

“Selama pandemi melanda, sektor pariwisata mengalami penurunan yang signifikan, namun kerap luput dari perhatian publik. Lewat program ini, kami ingin memberikan bantuan sekaligus apresiasi karena para pekerja sektor harian ini juga berperan memajukan pariwisata di Indonesia,” tutup Anugraha.

Editor: Sigit Kurniawan

Related

award
SPSAwArDS