TikTok Uji Coba AI Song, AI untuk Buat Lagu dari Teks

marketeers article
TikTok Uji Coba AI Song, AI Untuk Buat Lagu Dari Teks (FOTO: 123RF)

TikTok sedang menguji coba layanan AI Song, ai generatif untuk buat lagu dari teks. AI Song menghasilkan lagu dari rangsangan teks dengan bantuan model bahasa besar (LLM) bernama Bloom.

Pengguna dapat menulis lirik di kolom teks saat membuat unggahan. TikTok kemudian akan merekomendasikan AI Song untuk menambahkan suara ke unggahan, dan mereka dapat mengganti genre lagu tersebut.

Dirangkum dari TheVerge (19/1/2024), fitur ini pertama kali terlihat minggu lalu. AI Song sepertinya belum tersedia untuk semua orang, tetapi beberapa pengguna TikTok sudah mulai bereksperimen dengan ai baru tersebut.

Hasilnya sejauh ini tidak begitu bagus. Banyak yang tidak beraturan meskipun dibantu dengan teknologi otomatisasi vokal.

BACA JUGA: Carnivore Diet Viral di TikTok, Baik untuk Kesehatan?

Contohnya, pengguna TikTok Jonah Manzano menciptakan lagu yang dengan anehnya mencoba membuat kata “comedy” memiliki lebih banyak suku kata dari yang dibutuhkan. Pengguna lain, Kristi Leilani, mencoba membuat ulang lagu Britney Spears tetapi dengan vokal yang sangat tidak beraturan.

Namun, penggunaan AI untuk buat lagu bukanlah hal baru di TikTok. Lagu AI Drake dan The Weeknd yang terkenal “Heart on My Sleeve” menjadi viral di platform ini. Bad Bunny juga mengkritik orang yang mendengarkan lagu AI yang mirip dengannya yang diposting di TikTok.

BACA JUGA: Fitur Galaxy AI pada Galaxy S24 Bisa Jadi Berbayar, Ini Sebabnya

TikTok bukan satu-satunya platform yang mengadopsi fitur AI generatif untuk pengguna. YouTube mulai menguji fungsionalitas penciptaan musik yang memungkinkan pengguna membuat lagu dari rangsangan teks atau melodi yang dinyanyikan.

Untuk lebih transparan, TikTok meluncurkan fitur lain yang membantu mengidentifikasi konten yang dibuat oleh AI di aplikasinya dan memperbarui aturan yang meminta pengguna untuk jujur tentang penggunaan AI dalam kontennya.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS