Tips Mengembangkan Karier untuk Gen Z yang Baru Memasuki Dunia Kerja

marketeers article
Ilustrasi (Foto: 123rf)

Generasi Z (Gen Z) kini mulai memasuki dunia kerja yang penuh tantangan dan peluang. Beberapa di antara mereka memiliki ambisi untuk terus mengembangkan karier sampai berada di posisi atas.

Pengembangan karier sejatinya tidak melulu tentang menduduki posisi yang makin tinggi di perusahaan. Ini juga mencakup terus berkembang, belajar, sekaligus menyelaraskan kehidupan profesional dengan tujuan pribadi.

Bagi Anda yang baru memasuki dunia kerja dan ingin terus mengembangkan karier, berikut sejumlah tipsnya yang dilansir dari Forbes:

BACA JUGA: 5 Tanda Karier Tidak Berkembang, Saatnya Resign!

Kenali Minat dan Kekuatan Anda

Langkah pertama dalam mengembangkan karier adalah dengan mengenali minat dan kekuatan diri. Mengidentifikasi ini akan membantu Anda menemukan bidang karier yang sesuai dengan passion dan kompetensi Anda.

Untuk itu, cobalah pertimbangkan subjek yang Anda nikmati saat belajar, aktivitas atau proyek yang Anda temukan memuaskan, dan keterampilan yang Anda kuasai.

Dapatkan Pengalaman Beragam

Cobalah untuk mendapatkan pengalaman beragam melalui peran sementara, proyek lepas, atau kesempatan sukarela. Komitmen jangka pendek ini merupakan cara dengan risiko rendah untuk mengeksplorasi berbagai jalur karier sampai Anda menemukan yang paling sesuai. 

Tanamkan dalam diri Anda bahwa pekerjaan pertama bukanlah tujuan akhir. Melainkan, ini menjadi kesempatan yang sempurna untuk belajar, tumbuh, serta merumuskan aspirasi karier Anda.

BACA JUGA: Fresh Graduate, Jangan Lakukan 5 Hal Ini di Pekerjaan Pertama Anda

Tetapkan Tujuan dengan Metode SMART

SMART adalah pendekatan terstruktur untuk menetapkan tujuan agar Anda bisa meningkatkan peluang mencapai hasil yang diinginkan dengan efisien dan efektif. Ini merupakan akronim dari spesific, measurable, achievable, relevant, dan time-bound.

Spesifik berarti tujuan Anda harus jelas dan terdefinisi dengan baik, lalu terukur yang berarti bisa dilacak kemajuannya, serta realistis dan bisa dicapai. Tujuan juga harus bermakna dan selaras dengan tujuan lain, sekaligus memiliki target waktu yang jelas.

Bergabung dengan Kelompok Profesional

Bergabung dengan kelompok profesional yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda bisa sangat bermanfaat. Salah satu contohnya ialah Next Gen HQ, yaitu komunitas online yang memberdayakan profesional muda melalui peluang jaringan dan sumber daya karier.

Rutin Meminta Umpan Balik

Umpan balik merupakan hal yang sangat berguna untuk pengembangan diri. Tanyakan kepada atasan atau rekan kerja tentang kekuatan Anda, area yang perlu diperbaiki, dan contoh spesifik dari kinerja Anda. 

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS