Tips Praktis Agar Bayi Tak Rewel Saat Diajak Mudik

marketeers article
Mother carry her infant baby during flight.Concept photo of air travel with baby.

Kebiasaan mudik atau berpergian jauh akan membuat kamu belajar bagaimana mempersiapkan
traveling yang nyaman meski membawa bayi. Selain perlengkapan umum seperti pakaian, makanan,
obat-obatan dan lainnya, kamu juga akan dituntut untuk mempersiapkan segala sesuatu agar si kecil tak
rewel diperjalanan.

Setelah semua persiapan sudah dilakukan, kini tinggal merencanakan transportasi yang digunakan kamu dan keluarga dalam melakukan perjalanan apa untuk mudik. Beberapa transportasi seperti mobil,
pesawat atau kereta api bisa menjadi pilihan dengan keuntungan masing-masing.

Untuk menghemat waktu dan bujet, kamu bisa mencari tiket pesawat murah untuk berpergian. Lain halnya bila membawa kendaraan pribadi, persiapkan fisik dan keuangan kamu karena akan menepi setiap saat. Setiap transportasi ada aturan dan cara amannya masing-masing bagi kenyamanan bayi.

Pesawat
Jika kamu menggunakan pesawat dan sang ibu masih menyusui, merupakan poin menguntungkan bagi
kamu. Untuk menghindari tekanan pada telinga bayi yang bisa membuat rewel, ibu dapat menyusui saat
pesawat akan lepas landas atau mendarat. Selain itu sediakan headphone untuk menutup telinga bayi
dari tekanan ketinggian.

Demi kenyamanan, jangan membawa barang terlalu banyak. Simpan satu tas yang berisi keperluan
pokok bayi seperti makanan, popok dan mainan di bawah tempat duduk ibu agar mudah dijangkau
sewaktu-waktu diperlukan.

Kereta
Mudik dengan kereta api merupakan cara alternatif yang lebih santai dibandingkan dengan transportasi
lainnya. Namun, Anda harus melakukan beberapa persiapan untuk menghindari beberapa kemungkinan
yang bisa terjadi. Rencanakan rute dan gunakan kereta api yang langsung ke tempat tujuan, untuk
menghindari perubahan kereta atau transit kereta.

Pilih tempat duduk di sisi jendela, supaya bayi dapat menikmati pemandangan indah dari jendela kereta. Rencanakan kendaraan berikutnya setelah turun dari kereta api, apakah perlu memesan taksi atau sudah ada mobil sewaan yang menanti.

Mobil
Cara paling aman dan nyaman dalam melakukan perjalanan dengan mobil adalah dengan membawa
kursi bayi (baby seat). Hal ini dapat membuat bayi nyaman dengan ukuran dan posisi yang benar.
Beberapa baby seat saat ini umumnya telah memenuhi standar keamanan yang tepat.

Kaca mobil juga perlu diperhatikan. Kaca mobil yang gelap juga dapat menghindari kulit dan mata bayi
dari paparan sinar matahari secara langsung. Buat mobil selalu dalam keadaan sejuk, sehingga bayi tidak rewel karena kepanasan. Musik-musik yang menyenangkan juga bisa membuat bayi menikmati
perjalanan.

Mudik memang rutinitas yang menyenangkan, namun kamu juga harus memperhatikan kesehatan bayi
dan ibunya. Jangan terlalu memaksakan jika kamu dan keluarga sudah merasa lelah atau bayi sudah
rewel. Hal yang paling penting yang harus kamu perhatikan, yakni kamu harus mendapat persetujuan dari dokter untuk membawa bayi berpergian jauh.

Editor: Sigit Kurniawan

Related