Tokpee: Ini Data yang Selalu Dimanfaatkan oleh Penjual yang Sukses

marketeers article
Tokpee: Berikan Kemudahan Penjual Online untuk Riset Produk Terlaris. (Tokpee)

Di era bisnis online yang sangat kompetitif saat ini, riset produk menjadi langkah wajib bagi setiap penjual yang ingin sukses. Ketika memulai atau mengembangkan bisnis online, terutama berjualan di marketplace seperti Shopee atau Tokopedia, memahami produk mana yang paling diminati pasar adalah kunci utama untuk mencapai penjualan yang maksimal.

BACA JUGA: Xaviera dan Sandy Clash of Champions Pilih Belanja Online di Shopee Berkat Garansi Tepat Waktu

Penjual yang sukses tidak menjual sembarang produk, tetapi memanfaatkan data untuk mengetahui apa yang benar-benar dicari oleh konsumen. Tanpa melakukan riset produk yang tepat, kita berisiko menjual produk yang sepi peminat, yang pada akhirnya bisa merugikan.

Di sinilah Tokpee hadir sebagai solusi bagi penjual online. Dengan fitur-fitur canggih yang dirancang khusus untuk membantu pelaku bisnis, Tokpee menawarkan kemudahan dalam melakukan riset produk terlaris dan trending.

Lantas data apa saja yang dibutuhkan oleh para penjual agar sukses? Berikut data-data yang bisa dihadirkan Tokpee untuk mendukung kesuksesan Anda berjualan di marketplace atau toko online.

BACA JUGA: Marak Penipuan Online, BSI Imbau Nasabah Selalu Waspada

1. Riset Produk Terlaris

Tokpee adalah tools riset produk yang memberikan kemudahan bagi para penjual online untuk melakukan riset produk di Shopee dan Tokopedia untuk menemukan produk yang tren atau laris, menganalisis performa kompetitor, dan memprediksi tren pasar secara real-time.

Di sini, pengguna dapat mengidentifikasi produk yang memiliki permintaan tinggi dan memiliki potensi untuk meningkatkan penjualan. Fitur riset produk Tokpee dilengkapi dengan kemampuan untuk menganalisis berbagai parameter penting seperti omset per bulan, jumlah penjualan, tingkat konversi, dan masih banyak lagi.

Dengan data ini, pemasar bisa mendapatkan banyak ide jualan dan lebih percaya diri dalam memilih produk yang akan dijual. Pasalnya, produk tersebut sudah pasti dibutuhkan oleh konsumen.

Selain itu, Tokpee juga membantu kita untuk memilah produk berdasarkan kategori dan varian, sehingga kita bisa menemukan produk yang sesuai dengan niche atau segmen pasar yang ingin kita targetkan. Dengan sekali klik, kita dapat menemukan produk yang sedang menjadi tren, sehingga bisnis kita bisa terus berkembang dengan menjual produk yang selalu diminati konsumen.

2. Analisis Kompetitor

Fitur analisis performa kompetitor dari Tokpee memungkinkan kita untuk mengetahui produk andalan kompetitor dan melihat berapa besar omset yang mereka hasilkan setiap bulannya.

Dengan informasi ini, kita bisa mengetahui strategi yang digunakan oleh kompetitor dan menggunakannya sebagai referensi untuk mengembangkan bisnis kita.

3. Analisis Permintaan Produk

Tokpee juga dilengkapi dengan fitur analisis permintaan produk, yang memungkinkan kita melihat produk mana saja yang sedang banyak dicari oleh konsumen. Dengan data ini, Anda bisa menentukan produk apa saja yang perlu ditambahkan ke dalam katalog toko, sehingga selalu menawarkan produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar.

Fitur ini juga membantu terhindar dari risiko menjual produk yang permintaannya sudah menurun atau tidak lagi relevan di pasar. Dengan memanfaatkan data yang tersedia, Anda bisa selalu memastikan bahwa produk yang kita jual adalah produk yang benar-benar dibutuhkan oleh calon konsumen, sehingga bisnismu bisa terus tumbuh dan berkembang.

Tokpee adalah software yang wajib untuk dimiliki oleh setiap penjual online. Karena dengan Tokpee, Anda bisa melakukan riset produk dengan mudah dan cepat, memastikan bisnis selalu on track, ditambah garansi uang kembali 30 hari untuk pembelian pertama.

Biaya berlangganan Tokpee juga tidak mahal. Anda dapat menggunakan semua fitur fitur canggihnya hanya dengan Rp 50.000 per bulan saja. Rasakan bagaimana bisnismu tumbuh dengan cepat dengan pemilihan produk yang tepat!

Kunjungi website resmi Tokpee untuk informasi selengkapnya di tokpee.co. Yuk, Gunakan Tokpee untuk meningkatkan penjualan toko online.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS