Truck Campaign 2019 Mitsubishi Fuso Torehkan Pencapaian Positif

marketeers article

Performa penjualan di segmen kendaraan niaga tahun 2019 menurun hingga 18%. Namun Mitsubishi Fuso selama Januari – November 2019 tetap memimpin pasar dengan dominasi pangsa pasar 44.7%. Salah satu faktor yang membuat KTB tetap memimpin adalah gelaran kampanye marketing Truck Campaigh 2019.

Bahkan, bisa dikatakan upaya marketing campaign oleh  Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menangguk sukses. Program Truck Campaigh 2019 yang baru saja selesai ini membuahkan berbagai pencapaian positif, bukan saja secara penjualan, tapi juga animo peserta yang tinggi.

Truck Campaign 2019 terdiri dari 32 rangkaian acara yang digelar  hampir ke seluruh wilayah Indonesia. Acara yang digelar pada periode bulan November–Desember 2019 ini dihadiri 10.000 konsumen.

Kemudian, secara penjualan mendapat angka sangat signifikan. KTB menerima 5,353 unit pesanan truk Mitsubishi Fuso selama periode Truck Campaign berlangsung. Tidak hanya itu, konsumen juga dapat melakukan konsultasi bisnis serta pemesanan kendaraan dan suku cadang. Pemesanan sebanyak 82.000 suku cadang terdiri dari fast moving dan slow moving parts.

“Capaian selama Truck Campaign diharapkan dapat mendorong performa penjualan jelang tutup tahun 2019. Tren selama tahun 2019 menunjukkan peningkatan pada semester kedua dibandingkan semester pertama, sehingga diharapkan peningkatan ini dapat terus berlanjut di tahun 2020,” Dony Hermawan, Head of PR & CSR Department KTB.

Truck Campaign merupakan program tahunan yang diselenggarakan KTB bersama dengan diler resmi Mitsubishi Fuso. Ini merupakan bentuk apresiasi konsumen agar jalinan hubungan bisnis dengan konsumen terus bersinergi dengan baik. Truck Campaign kali ini juga menjadi ajang sosialisasi produk Fighter yang merupakan produk terbaru Mitsubishi Fuso.

“Sosialisasi produk Fighter selama Truck Campaign mendapat respon positif dari konsumen. Inilah produk yang sudah dinantikan oleh konsumen Mitsubishi Fuso dalam menjawab kebutuhan bisnis mereka. Antusiasme konsumen terhadap produk terbaru Fighter terlihat dari daftar pemesanan kendaraan selama periode Truck Campaign 2019 ini menyentuh angka lebih dari 500 unit,” ujar Dony.

    Related