Twitter Merayakan HUT RI dengan Nyalakan Indonesia

marketeers article
HUT Republik Indonesia ke-70 sudah dekat. Untuk merayakan hari istimewa tersebut, Twitter Indonesia meluncurkan gerakan Nyalakan Indonesia #RI70 bersama beberapa komunitas, di antaranya Indonesia Mengajar dan Fun Cican. Gerakan ini bertujuan untuk menangkap berbagai konten digital terkait bagaimana masyarakat Indonesia di seluruh Nusantara merayakan #RI70 di Twitter dan kehidupan mereka sehari-hari.
 
Selain itu, gerakan ini bertujuan mempersatukan masyarakat Indonesia dalam merayakan hari Kemerdekaan tersebut. Pengguna diminta untuk berbagi konten foto dan video tentang Indonesia menggunakan tagar #RI70 yang akan dikumpulkan dalam situs www.nyalakanindonesia.com. Situs ini akan menampilkan 70 Tweet berisi foto dan video tentang perayaan Kemerdekaan Indonesia yang akan dikurasi oleh Twitter.
 
“Nyalakan Indonesia #RI70 merupakan bentuk apresiasi Twitter kepada Indonesia. Kami ingin menggunakan momentum hari kemerdekaan untuk mengajak masyarakat Indonesia berbagi video, foto, dan beragam cerita membanggakan yang menyatukan pengguna dari seluruh penjuru Nusantara di Twitter. Ini merupakan sebuah gerakan kolaboratif dari berbagai komunitas di Indonesia untuk Indonesia,” ucap Teguh Wicaksono, Partnerships Manager, Twitter Indonesia.
 
Twitter mengajak seluruh pengguna Indonesia menggunakan tagar #RI70 setiap kali berbagi konten tentang tradisi, destinasi, serta inspirasi unik yang hanya ada di Indonesia. Semakin banyak Tweet yang menggunakan tagar tersebut, gapura yang terdapat di situs akan semakin bersinar secara menyeluruh. Konten Tweet akan dikumpulkan di dalam sebuah video yang akan dibagikan kepada pengguna di akhir gerakan ini.
 
Indonesia Mengajar yang terlibat dalam gerakan ini menyambut baik gaung kampanye Nyalakan Indonesia #RI70. Executive Director Indonesia Mengajar Hikmat Hardono mengatakan Indonesia Mengajar melalui para Pengajar Muda di 127 titik di 17 kabupaten menjadi saksi bahwa ribuan orang sedang terus bekerja memajukan pendidikan di titik-titik tersebut. Selain itu, berbagai kearifan dan kebudayaan lokal yang ada di berbagai daerah tersebut ingin mereka ceritakan sebagai pesan optimisme bangsa kepada pengguna Twitter Indonesia. 
 
“Kami berharap gerakan Nyalakan Indonesia #RI70 dapat menginsipirasi masyarakat untuk terus ikut terlibat mengambil peran dalam kerja panjang pembangunan gerakan pendidikan Indonesia di manapun mereka berada,” tutup Hikmat.
 
 

Related