Ramadan 2018 menjadi festive season perdana bagi Lakme, merek kosmetik besutan Unilever yang baru masuk pasar tanah air. Sejumlah agenda pemasaran dilakukan Lakme. Salah satunya menggandeng duta merek Syahrini dan meluncurkan produk khusus.
Produk tersebut adalah Lakme Ramadhan Make Up Collection, alias koleksi make up yang terdiri dari empat jenis produk, terdiri dari eye shadow, pewarna bibir, blush on, dan eye liner. Produk ini dikemas dalam kemasan khusus dan terjual secara terbatas di jaringan drug store Watson di Indonesia.
General Manager Lakme Indonesia Adina Tontey mengatakan, Lakme Illuminating merupakan rangkaian produk kosmetik yang memunginkan wajah perempuan tampil glowing atau bercahaya. Menuurtnya, permintaan akan produk kosmetik yang membuat wajah bercahaya tengah meninggi.
Ia pun mendapuk Syahrini sebagai duta merek karena menganggap pelantun “Sesuatu” ini merepresentasikan perempuan cantik Indonesia yang memiliki wajah bercahaya.
“Dalam memilih brand ambassador, kami memilih mereka yang sebelumnya tidak pernah menjadi duta merek kosmetik. Syahrini salah satunya,” papar dia.
Sejakan dengan peluncuran produk tersebut, Lakme juga merilis sebuah TVC dengan Syahrini sebagai bintangnya. Lokasi syuting dilakukan di Romania dan menggandeng makeup artist Albert Kurniawan yang pernah bekerja untuk event Miss Universe.
Tentu, Lakme tak mau menyia-nyiakan festive season Ramadan yang mana penjualan ritel selalu mengalami peningkatkan signifikan selama momen ini. Upselling pun dilakukan melalui makeup box khusus tersebut. Merek asal Unilever India ini membanderol kemasan tersebut seharga Rp 999.000. Adapula Lakme Exclusive Pouch yang dijual Rp 299.000.
Agar lebih memberikan reason to buy bagi para perempuan Indonesia, di dalam makeup box Lakme tersebut, terdapat satu lembar syal Syahrini. Semua produk tersebut selain dijual di gerai Watson, juga terdapat di gerai resmi Lakme yang ada di Senayan City dan Central Park.