Masyarakat Jakarta kini bisa mengunjungi Cultural Hub di Go-Food Festival Gelora Bung Karno (GBK). Dikemas secara menarik dan kekinian, pengunjung bisa lebih mengenal budaya lokal lewat prakarya dan permainan tradisional. Gelaran ini sendiri bisa dinikmati pada periode 28 Juli hingga 11 Agustus mendatang.
Mengusung tema “Kenali Budaya Lewat Prakarya”, Cultural Hub Jakata menghadirkan berbagai aktivitas seru. Contohnya melukis dengan gaya khas Betawi, workshop merangkai rumah adat, hingga melakukan permainan tradisional raksasa. Seluruhnya dapat dinikmati secara gratis. Pengunjung hanya perlu menunjukkan bukti transaksi Go-Food Festival GBK.
“Berkolaborasi dengan Ganara Art, GoFood Festival menegaskan komitmennya sebagai community hub untuk menghadirkan pusat kegiatan yang nyaman dan mudah dijangkau masyarakat. Kami melihat di Jakarta banyak sekali anak muda yang punya ide-ide unik, namun memiliki keterbatasan ruang untuk menuangkan kreativitasnya. Biaya operasional menjadi salah satu tantangan yang paling banyak mereka hadapi. Go-Food Festival menjadi salah satu solusi yang menjawab kebutuhan masyarakat, dalam hal ini komunitas, sebagai wadah berkreasi dan menciptakan dampak positif untuk masyarakat,” ujar VP Corporate Affairs Food Gojek Rosel Lavina.
Konsep budaya Betawi yang dibawa dalam Cultural Hub kali ini terinspirasi dari warisan budaya lokal yang sangat dekat dengan kehidupan masyarakat sehari-hari. Hal itu diungkapkan langsung oleh Direktur Ganara Art Tita Djumaryo. Ia menambahkan bahwa melestarikan budaya butuh peran aktif dari banyak pihak. Karena, akan sangat disayangkan bila generasi berikutnya tidak lagi mengenal berbagai kekayaan budaya.
Editor: Sigit Kurniawan