Usung Kecantikan Perempuan Asia, Cathy Sharon Rilis Sada

marketeers article

Industri kecantikan di Indonesia semakin menarik. Tidak hanya merek-merek besar, kini merek-merek lokal semakin bersaing dengan merek besar. Terlebih kalangan selebritis dan influencer juga mulai membangun merek kecantikan milik mereka sendiri. Baru-baru ini selebritis Cathy Sharon meluncurkan lini kosmetik kemilikannya bernama Sada by Cathy Sharon .

Merek Sada Mengusung tagline “See Asian Beauty in A Different Light”. Hal ini berdasarkan pada beragamnya etnis yang berada di kawasan Asia. Cathy ingin membuat sebuah merek kosmetik yang didesain khusus bagi perempuan Asia, untuk memperlihatkan kecantikan dan keanggunan orang Asia.

Menurut Fitzpatrick System, kulit manusia dapat diklasifikasikan menjadi enam gradasi warna, dimulai dari extremely fair, fair, medium fair, olive, brown tanned, hingga dark tone. Berdasarkan jumlah cahaya yang terpapar ke kulit, ke-6 gradasi warna tadi dapat diturunkan kembali hingga 50 gradasi warna.

“Aku dan tim ingin menciptakan warna yang cocok bagi kulit wanita Asia, kita mencoba semua produk di kulit kita masing-masing dari Melayu sampai Tionghoa. Nantinya kita akan perbanyak pilihan warna, Sada by Cathy Sharon akan jadi brand yang inclusive untuk semua tone kulit terutama wanita di Asia Tenggara,” ujar Cathy.

Bukan hanya sebuah lini liquid lipstick, Sada by Cathy Sharon adalah full-range cosmetic line. Dengan turunan produk lengkap dari alis, bulu mata, hingga wajah, dan bibir, Sada by Cathy Sharon ada untuk memberikan total look bagi seorang wanita agar lebih percaya diri.

“Aku percaya bahwa ketika perempuan bisa memilih, itu artinya kami punya kekuatan. Kami punya ruang untuk bergerak dan berekspresi. Jadi untuk Sada, aku menyediakan pilihan bagi perempuan dari lipstick, highlighter, shimmer, blush, eyeliner, browcara atau pun foundation,” jelas Cathy.

Tidak hanya secara estetika, setiap produk pun diciptakan untuk memiliki kulitas yang baik dan dicocokan untuk iklim Asia, terutama Asia Tenggara. Lipmatte Lipstick contohnya diperkaya dengan vitamin E, bahan yang natural, tidak mengandung paraben, dan diciptakan untuk tidak terasa lengket namun tetap tahan lama bahkan untuk udara yang lembab layaknya di Indonesia.

“Aku bersama tim benar-benar ingin pakai produk kita setiap hari. Alhasil, kami harus pastikan semua nyaman dan aman ketika dipakai, terutama untuk iklim Asia Tenggara yang lebih humid dan banyak matahari,” ungkap Cathy.

Produk Sada by Cathy Sharon dijual mulai dari Rp 125.000 – 250.000 dan dapat didapatkan di beberapa gerai kecantikan di Indonesia.

Editor: Sigit Kurniawan

 

 

 

Related