Usung Seasonal Marketing, Lifree Luncurkan Popok Dewasa 100% Bahan Breathable

marketeers article
Usung Seasonal Marketing, Lifree Luncurkan Popok Dewasa 100% Bahan Breathable. (Marketeers/Vedhit)

Lifree, brand popok dewasa dari PT Uni-Charm Indonesia Tbk meluncurkan popok dewasa yang menggunakan 100% bahan breathable (bersirkulasi). Mengusung strategi seasonal marketing, produk berlabel “Lifree Popok Perekat” ini meluncur bertepatan dengan Hari Lanjut Usia Nasional.

Bukan tanpa alasan, penggunaan 100% bahan bersirkulasi adalah untuk pencegahan luka dekubitus sebagai respon aging population. Rasio kejadian luka dekubitus di Indonesia sendiri lebih tinggi dibanding negara-negara lain di ASEAN, yaitu mencapai 33%.

BACA JUGA: Lifree Luncurkan Popok Dewasa dengan Ekstrak Daun Sirih

Hal ini menjadikan luka dekubitus sebagai salah satu isu sosial di Indonesia. Apalagi, saat ini Indonesia telah memasuki era aging population, yang mana jumlah lansia di Indonesia mencapai 11.75% dan diprediksi terus bertambah mencapai 20% dari total penduduk Indonesia pada tahun 2045.

“Luka dekubitus telah menjadi salah satu masalah sosial di Indonesia. Hal ini terbukti dari hasil riset yang kami lakukan, dimana kebutuhan konsumen terhadap popok yang tidak menimbulkan ruam cukup tinggi,” kata Takumi Terakawa, Presiden Direktur PT Uni-Charm Indonesia Tbk di Hotel Mulia, Jakarta, Rabu (29/5/2024).

BACA JUGA: Cara Unicharm Pet Popok Anjing “Manner Wear” Jawab Isu Berkelanjutan

Sebab itu, melanjutkan upaya pada tahun 2023 dengan melakukan riset bersama CRSU-FKUI menuju (0) nol luka dekubitus, bertepatan dengan Hari Lanjut Usia Nasional, Lifree meluncurkan popok perekat yang telah diperbarui.

“Lifree Popok Perekat dengan sirkulasi udara yang baik, mencegah terjadinya iritasi kulit dan kulit lembap. Kami bertekad untuk terus mendukung kehidupan pengguna popok dan perawat, serta keluarganya yang sehat dan bahagia,” ujar Takumi.

Dari 17 target Sustainable Development Goals (SDGs) yang dicanangkan, melalui kegiatan ini Takumi berupaya untuk berkontribusi pada target nomor tiga, yakni memastikan kehidupan yang sehat dan mendukung kesejahteraan bagi semua untuk semua usia.

“Dengan salah satu elemen slogan perusahaan Ethical Living for SDGs yaitu ‘Hubungan antar manusia’, untuk kedepannya kami akan terus menyediakan produk dan perawatan inkontinensia yang berkualitas demi meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup seluruh lansia di Indonesia,” tutur Takumi.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS