UTOMOCORP Sajikan Dragster Kolaborasi di IIMS 2023, Cuma Ada 50 Unit

marketeers article
Italjet Dragster Signature A.R.L Dragster Super Limited Edition. (FOTO: Marketeers/Vedhit)

PT Utomo International (UTOMOCORP) meluncurkan motor Italjet Dragster Signature A.R.L Dragster Super Limited Edition, hasil kolaborasi spesial antara Ariel Noah dengan Smoked Garage. Produk itu hanya sebanyak 50 unit di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023, JIExpo Kemayoran, Kamis (16/2/2023). 

Sukses meluncurkan Italjet Dragster Limited Edition pada 2021 sebanyak 499 unit di dunia dan 40 unit masuk Indonesia, kali ini UTOMOCORP mengetengahkan skuter skeleton dalam warna reguler, Merah, Putih dan Kuning. Hal ini guna merespons minat para penggemar motor out of the box dari Italia yang ingin tampil beda dengan seragam baru. 

Sentuhan warna ini memberikan kesegaran secara visual memadukan konsep industrial dengan balutan kelir mencerahkan.

“Selain produk reguler Italjet Dragster dalam warna solid, pada kesempatan ini menjadi momen spesial bagi UTOMOCORP karena mempersembahkan produk edisi kolaborasi istimewa antara seorang musisi besar di dunia musik Tanah Air yakni Ariel Noah dengan workshop Smoked Garage,” ujar Denny Utomo, CEO UTOMOCORP di IIMS 2023 JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (16/2/2023).

BACA JUGA: IIMS 2023 Sajikan Banyak Produk Otomotif, Targetkan Nilai Transaksi Rp 3,8 Triliun

Signature A.R.L Dragster yang digawangi pasangan suami istri Nicko Eigert dan Nabila Putri dari Smoked Garage mendapat tantangan untuk meng-custom Italjet Dragster dengan melibatkan sosok inspiratif yang bukan dikenal dari kalangan otomotif. Bagi pengunjung yang berminat untuk membelinya, pelanggan bisa mendapatkan produk dengan nama Signature A.R.L Dragster ini seharga Rp 175 juta on the road DKI Jakarta.

Hanya dalam waktu sebulan pengerjaan, motor ini sudah tampil beda hasil dari diskusi di antara mereka. Ariel dari sisi desain dan warna dan Nicko dari sisi teknik pengerjaan dibantu Nabila dari aspek manajemen waktu. 

Ariel terlibat langsung dalam proses customized motor ini dengan menyempatkan waktu di sela kesibukannya dalam bermusik. Salah satu yang menjadi perhatiannya adalah soal warna. 

Perpaduan warna biru gelap akhirnya dipilih untuk melapisi bagian depan bodi dengan kombinasi aksen bronze di beberapa bagian setelah terlibat dalam puluhan skema campuran. Penempatan winglet di depan menambah karakter Italjet berperforma kencang dan ambisius menuju tujuan.

Pemasangan ini juga mendeskripsikan definisi Dragster yang menyanjung dari sisi desain modern dan stylish. Sentuhan estetikanya berlanjut pada rancangan jok yang memiliki tekstur elegan dari pemilihan bahan serta komposisi jahitan. 

Pada bagian tengahnya terdapat panel berkelir merah dengan signature khusus yang turut menyeimbangkan perpaduan seni dan teknologi dalam mengekspos konstruksi frame merah serta suspensi Independent Steering System.

BACA JUGA: IIMS 2023 Sajikan Banyak Produk Otomotif, Targetkan Nilai Transaksi Rp 3,8 Triliun

UTOMOCORP ternyata juga menghadirkan Royal Alloy GP150 Heritage Series, yang menghidupkan kembali spirit kejayaan era Mods di Inggris melalui varian empat warna khas tahun 1960-an. Namun, sejatinya mereka membawa produk terbaiknya dari empat merek premium.

Di antaranya terdapat Urban Superbike Italjet Dragster, skuter retro Royal Alloy, skuter listrik NIU Motorcycles dan moge elektrik Energica, yang muncul dengan sederet pembaruan serta terbungkus dalam kemasan khusus.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS