Viral ‘Ang Ang Ang’ di TikTok, 3 Hal Ini Bikin Suara Tawa Terdengar Unik

marketeers article
Ilustrasi (Foto: 123rf)

“Ang ang ang” tengah viral di TikTok selama beberapa waktu belakangan. Ini sebenarnya adalah bunyi suara tawa seseorang, yang lantas dijadikan guyonan oleh warganet sebagai bahan tulisan untuk mengomentari unggahan yang lucu.

Suara tawa yang unik menarik perhatian banyak orang lantaran terdengar berbeda dari apa yang biasanya didengar. Merangkum berbagai sumber, hal tersebut rupanya disebabkan oleh sejumlah faktor medis dan psikologis sebagai berikut:

Struktur Fisiologis

Secara ilmiah, suara tertawa seseorang ditentukan oleh berbagai faktor dalam tubuh, terutama struktur pita suara, bentuk mulut, dan pola pernapasan. Menurut Healthline, pita suara adalah alat utama yang berfungsi memproduksi suara. 

BACA JUGA: Rahasia YouTuber Nikocado Avocado Turun 113 Kg usai 7 Bulan ‘Hilang’

Saat seseorang tertawa, udara dari paru-paru melewati pita suara dan menghasilkan getaran yang lantas menjadi bunyi. Ketebalan pita suara serta cara menarik dan mengeluarkan napas ketika tertawa itulah yang memengaruhi bunyi yang dihasilkan.

Selain itu, suara tawa juga dipengaruhi bentuk mulut dan rongga hidung. Orang dengan bentuk mulut yang lebih lebar atau posisi lidah yang berbeda mungkin menghasilkan bunyi tawa yang lebih menonjol. 

Kondisi Emosi dan Stres

Mayo Clinic menjelaskan tertawa adalah respons alami tubuh yang bisa menjadi bentuk pelepasan stres dan ketegangan. Ini sebabnya, dalam keadaan tertentu, tawa seseorang bisa lebih bervariasi atau terdengar berbeda dari biasanya.

BACA JUGA: Mengenal Pedofilia, Kala Orang Dewasa Tertarik pada Anak di Bawah Umur

Penelitian menunjukkan keadaan emosi seseorang bisa memengaruhi gaya tertawanya. Seseorang yang merasa sangat gembira cenderung tertawa lebih keras atau dengan gaya tertawa yang lebih tidak terkendali. 

Sementara itu, ketika seseorang merasa cemas atau stres, mereka mungkin tertawa dengan suara yang terdengar canggung atau tidak biasa. Ini adalah bentuk mekanisme pertahanan psikologis yang biasanya terjadi pada orang yang menutupi kecanggungan dalam interaksi sosial.

Faktor Lingkungan dan Pengaruh Sosial

Cara tertawa juga dapat dipengaruhi oleh lingkungan sekitar dan pengaruh sosial. Seseorang yang hidup di lingkungan yang mana gaya tertawa tertentu dianggap lucu atau populer, cenderung meniru gaya tersebut. 

Sebagaimana dijelaskan Psychology Today, tawa memiliki sifat menular yang membuat orang sering kali tanpa sadar meniru gaya tertawa orang di sekitarnya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS