Viral Konten Kreator Makan Bulu Babi, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan

marketeers article
Bulu babi (Foto: 123rf)

Bulu babi menjadi trending topic di platform X pada Minggu (7/4/2024) sore. Topik ini mencuat usai seorang konten kreator bernama Medy Reynaldi membagikan pengalamannya makan biota laut tersebut di Instagram Story.

Unggahan tersebut justru menuai hujatan dari warganet. Tidak sedikit yang menganggap bulu babi adalah makanan haram, sehingga mereka melontarkan makian ke Medy dan menyebutnya tak paham agama.

Padahal dalam ajaran Islam, bulu babi termasuk sebagai makanan halal. Sebagaimana dikutip dari laman Halal MUI, Anggota Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia Abdurrahman Dahlan, mengungkapkan bahwa hewan laut itu halal untuk dikonsumsi.

BACA JUGA: Selain Ikan Buntal, Ini 5 Jenis Ikan yang Bisa Jadi Racun untuk Tubuh

Selain kehalalan yang sudah terjamin, hewan yang juga dikenal landak laut itu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Melansir Hello Sehat, berikut penjelasannya:

Tinggi Protein

Bulu babi dapat menjadi alternatif untuk memenuhi kebutuhan protein. Setiap 30 gram daging hewan ini mengandung 322 gram protein, di mana kandungan nutrisinya lebih banyak daripada telur. 

Kita tahu, protein bermanfaat untuk membangun dan memelihara jaringan tubuh, memicu reaksi biokimia, menjadi sumber energi, membentuk berbagai enzim dan hormon, serta mendukung sistem kekebalan tubuh.

Meningkatkan Sistem Imun

Bulu babi memiliki kandungan vitamin C dan A yang tinggi. Kedua nutrisi ini sangat baik untuk meningkatkan sistem imun. Karena itulah, jika Anda merasa lelah usai seharian bekerja, seporsi bulu babi dapat mempercepat pemulihan tubuh setelah bekerja.

BACA JUGA: Dialami Kiky Saputri, Kenali 4 Gejala Kista Ovarium

Menjaga Berat Badan

Setiap 30 gram daging landak laut memiliki 34 kalori. Kalori yang rendah ini menguntungkan untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan, karena bisa menjadi pengganti makanan yang memiliki kalori lebih tinggi. 

Meningkatkan Gairah Seksual

Bagi Anda yang bermasalah dengan gairah seksual, bulu babi bisa menjadi solusinya. Telur dari hewan ini berkhasiat untuk meningkatkan sirkulasi darah, termasuk organ intim sehingga dapat memperbaiki libido.

Memperbaiki Suasana Hati

Selain meningkatkan libido, telur bulu babi juga dapat meningkatkan fungsi sistem saraf pusat, menormalkan suasana hati, serta mengatasi stres dan depresi. Hewan ini juga dapat membantu menghilangkan racun, radionuklida, dan zat berbahaya lainnya dari tubuh.

Itulah sejumlah manfaat bulu babi bagi kesehatan. Tertarik menyicip hewat laut yang satu ini?

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS