West Ham vs Arsenal 3-1, The Hammers Torehkan Sejarah Baru

profile photo reporter Agung
Agung
02 November 2023
marketeers article
Jarrod Bowen selebrasi di laga West Ham vs Arsenal. (FOTO: twitter.com/WestHam)

Pertandingan Carabao Cup antara West Ham vs Arsenal berakhir dengan skor 3-1 untuk kubu tuan rumah. Pada kemenangan tersebut, The Hammers berhasil menorehkan sebuah sejarah baru.

West Ham United menjamu Arsenal pada putaran keempat Carabao Cup 2023/24, Kamis (2/11) dini hari WIB. Pertandingan bertajuk Derby London ini berlangsung di London Stadium, markas dari The Hammers.

BACA JUGA: Raih Ballon d’Or 2023, Lionel Messi Ukir 3 Rekor di Luar Nalar

Di atas kertas, Arsenal yang tengah on-fire dengan belum pernah terkalahkan dalam empat laga terakhir diprediksi bisa mengungguli West Ham. Hal itu ditambah dengan rekor buruk West Ham dalam empat laga terakhir mereka.

Diketahui, West Ham pada empat laga terakhir sebelum bertemu Arsenal tidak pernah merasakan kemenangan. Anak asuh David Moyes ini tercatat menelan tiga kekalahan dan sekali imbang.

Jalannya Pertandingan West Ham vs Arsenal

Apa yang diprediksi pun benar-benar terjadi. Secara statistik, Arsenal berhasil memegang kendali permainan dengan penguasaan bola yang mencapai 71%, berbanding 29% untuk West Ham United.

Namun, penyelesaian yang buruk oleh lini depan Arsenal menjadi boomerang untuk klub berjuluk The Gunners tersebut. Arsenal tercatat melakukan sembilan kali tembakan ke gawang West Ham, dan cuma tiga yang tepat sasaran.

Dari tiga yang tepat sasaran itu, hanya satu yang berbuah gol. Itu pun dicetak oleh gelandang serang andalannya, Martin Odegaard saat pertandingan sudah memasuki menit-menit akhir, tepatnya pada menit ke-90+6.

BACA JUGA: Ballon d’Or 2023 Diraih Messi, Mbappe dan Haaland Dapat Wejangan

Di sisi lain, West Ham tercatat hanya melakukan empat kali tembakan, dan tiga di antaranya tepat sasaran dan semuanya berujung gol. Ketiga gol The Hammers masing-masing dicetak oleh Ben Whited (gol bunuh diri pemain Arsenal pada menit ke-16),  Mohammed Kudus (50’) dan Jarrod Bowen (60’).

Kemenangan telak West Ham atas Arsenal dicatat oleh Squawka sebagai sebuah sejarah baru untuk kubu tuan rumah. Pasalnya, untuk pertama kalinya West Ham meraih kemenangan telak atas Arsenal.

Susunan Pemain West Ham vs Arsenal

West Ham United (4-2-3-1)

Lukasz Fabianski (GK); Vladimir Coufal, Konstantinos Mavropanos, Nayef Aguerd, Emerson; Tomas Soucek, Edson Alvarez; Mohammed Kudus, Said Benrahma, Lucas Paqueta; Jarrod Bowen.

Arsenal (4-3-3)

Aaron Ramsdale (GK); Ben White, Jakub Kiwior, Gabriel, Oleksandr Zinchenko; Kai Havertz, Jorginho, Fabio Vieira; Reiss Nelson, Eddie Nketiah, Leandro Trossard.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related

award
SPSAwArDS