Wuling Binguo Ev Mampu Tempuh Jarak 410 Kilometer dan Speed 130 Kpj

marketeers article
Pre-Launch Wuling Binguo Ev di Summarecon Mall Serpong (Foto: Marketeers/Hafiz)

Wuling Motors menancapkan cakarnya lebih dalam di pasar kendaraan listrik Tanah Air. Setelah sukses dengan Air ev sebagai kendaraan bertenaga baterai, perusahaan kini menggelar pre-launch Wuling Binguo Ev. 

Soal penamaan, nama Binguo (dibaca Bing go) terinspirasi dari bahasa Mandarin, dari kata Bin yang berarti banyak atau numerous, dan Guo yang bermakna hasil. Sementara di bahasa Inggris sama dengan Bingo yang menjadi ekspresi kegembiraan.

“Dari sini, penamaan Wuling Binguo Ev diharapkan menjadi sesuatu yang mendatangkan ekspresi kepuasan dan kesenangan,” ujar Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors dalam acara pre-launch di Serpong, Tangerang pada Kamis (16/11/2023).

Binguo Ev diperkenalkan dengan dua pilihan varian, yakni varian dengan kemampuan jarak tempuh 333 kilometer dan 410 kilometer. Keduanya memiliki kemampuan untuk mencapai kecepatan maksimal masing-masing 120 kilometer per jam dan 130 kilometer per jam (Kpj). 

BACA JUGA: Kian Eksis di Indonesia, Wuling Air ev Telah Terjual Lebih dari 11.000 Unit

Kecepatan ini didapat dari kapasitas baterai yang masing-masing memiliki ukuran 31,9 kWh dengan torsi 150 Nm dan 37,9 kWh dengan torsi 125 Nm.

Dari sisi desain, bahasa desain yang berkelas dicerminkan dari beberapa detail eksterior, mulai dari lampu utama dengan desain X-shaped full LED, desain roda berbentuk water splash, saluran angin di bagian grill depan. Lalu lekukan bodi yang terinspirasi dari gerakan air mengalir. 

“Secara keseluruhan, bahasa desain Wuling Binguo Ev menggabungkan dua pendekatan. Mobil ini ingin dilihat berkelas serta timeless tetapi juga di saat yang sama produk ini tampil futuristis,” ujar Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors.

Promosi pre-book Wuling Binguo Ev

Tak hanya memperkenalkan produk barunya, Wuling Motors juga membuka masa pre book dengan promosi penjualan. Wuling Binguo yang sudah bisa dipesan mulai hari ini dibanderol dengan Electric Icon Priority Pack senilai Rp 47 juta khusus bagi 1.000 konsumen pertama yang memesan varian 410 km pada periode pre-book

BACA JUGA: Perkuat Pasar Jawa Tengah, Wuling Relokasi Dealer Wuling AJM Tegal Gajahmada

Paket tersebut terdiri dari Lifetime Core EV Components Warranty untuk power battery, drive motor, dan motor control unit, gratis perawatan berkala hingga lima tahun, voucer listrik senilai Rp 4 juta,, gratis AC Charging Pile, hingga gratis aksesori (storage box, kaca film dan karpet). 

Selain itu konsumen yang melakukan pemesanan Binguo EV dengan jarak tempuh 333 km, mendapatkan gratis AC Charging pile dan aksesori (storage box, kaca film dan karpet). Seluruh promo tersebut tentunya mengikuti syarat dan ketentuan yang berlaku.

“Soal harga, kami akan mengumumkan lebih lanjut pada saat acara peluncurannya dan Wuling Binguo EV akan didistribusikan pada awal tahun 2024,” tutup Dian. 

Related

award
SPSAwArDS