Yellowcorn menghadirkan penawaran berupa potongan harga atau diskon di ajang Indonesia Motorcycle Helmet Apparel Accessories Exhibition (IMHAX) 2023. Yellowcorn memberikan potongan harga sebesar 10% untuk produk apparel dalam perhelatan tersebut.
“Kami telah meluncurkan produk baru seperti sepatu model baru, jas hujan, dan tas. Kisaran harga produk Yellowcorn itu berkisar antara Rp 1 juta hingga Rp 8 jutaan,” kata Reyner Christian Gunawan, Owner Distributor Yellowcorn Indonesia kepada Marketeers di Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Selain produk apparel, Reyner juga menjual produk dari brand MT-Helmets yang menghadirkan helm varian high-end, yaitu Kairek Plus, yang memiliki sertifikasi FHM. Harganya sendiri dibanderol dengan mulai dari Rp 8 jutaan.
Terkait tren konsumsi helm impor, Reyner mengatakan minat pasar masih baik. Bahkan, merek-merek lokal, seperti NJS dan RSV juga sudah menawarkan produk yang berkualitas.
Dengan begitu, para riders yang ingin meningkatkan kelasnya, helm impor tetap menjadi pilihan.
BACA JUGA: IMHAX 2023 Resmi Dibuka, Puluhan Brand Helm dan Apparel Dihadirkan
“Target pasar kami sangat bervariasi. Sekarang, pemilik sepeda motor matic dengan anggaran hingga Rp 2,5 juta sudah bisa memilih helm impor. Jadi, tidak ada lagi pemikiran bahwa hanya pemilik moge yang memilih helm impor,” ujar Reyner.
Sejak tahun 2018 hingga sekarang, penjualan produk Yellowcorn terus meningkat, meskipun ada banyak pesaing lokal yang meniru produknya. Namun, dampaknya terpecah dan pasar tersegmentasi sehingga yang menginginkan kualitas tinggi, tetap memilih produk high-end.
“Peningkatan penjualan cukup signifikan, mungkin sekitar 50%. Antusiasme masyarakat terhadap produk Yellowcorn sudah bagus, bahkan pernah ada acara riding dari Jakarta ke Bandung yang diikuti oleh hampir 300 sepeda motor di Jakarta dan hampir 500 di Bandung,” ucapnya.
Sejauh ini, Reyner tidak merasa khawatir dengan adanya pesaing lokal yang menjiplak model produknya. Dia mengaku telah berkonsultasi dengan pihak Jepang dan tidak ada masalah yang dapat dipermasalahkan atau diperdebatkan.
BACA JUGA: Pameran Produk Aksesoris dan Apparel Motor IMHAX 2023 Siap Digelar
“Sekarang, merek lokal membuat produk serupa dan itu semua adalah pilihan konsumen. Anda dapat memilih produk paling atas atau yang paling bawah, semuanya terserah pada preferensi masing-masing. Yang pasti, kami siap jika konsumen memilih produk kami,” tutur Reyner.
Editor: Ranto Rajagukguk