Mengincar pasar lebih besar untuk tayangan dan film yang selama ini dibatasi bagi pelanghan berbayar, YouTube kini berencana menggratiskan tayangan eksklusif tersebut. Semua program original tersebut dapat diakses secara gratis, namun YouTube akan menyelipkan iklan dalam video tersebut.
Dilansir dari Reuters, strategi baru dari bisnis YouTube ini akan dimulai tahun depan. YouTube mengatakan strategi ini bertujuan memuaskan pelanggan internasional yang tertarik dengan program original mereka. Hal ini sekaligus menjawab permintaan para pengiklan untuk menyematkan iklan mereka di konten-konten eksklusif.
Pelanggan berbayar YouTube Premium yang tersebar di 29 negara dikenakan biaya setidaknya US$ 12 per bulan. Berbagai tayangan dan film yang telah dirilis di YouTube Premium tetap hanya akan bisa diakses oleh para pelanggan berbayar.
Editor: Sigit Kurniawan