Zenius Telkomsel Scholarship Test Beri Beasiswa ke 96 Pelajar Indonesia

marketeers article

Kerja sama antara Zenius dan Telkomsel dalam mengembangkan dunia pendidikan di Indonesia terus berlanjut. Kolaborasi ini lahir sebagai respons dari kebutuhan para pengajar dan pelajar terhadap proses belajar jarak jauh. Salah satunya melalui program beasiswa bertajuk Zenius Telkomsel Scholarship Test (ZTST).

Memasuki tahap akhir, ZTST telah menyaring 15.000 peserta hingga menjadi 96 peraih skor tertinggi dari Banda Aceh hingga Timika. Pada pelajar SMA tersebut masing-masing berhak menerima beasiswa uang tunai berupa saldo LinkAja, pulsa dari Telkomsel, dan paket belajar Zenius.

“Antusiasme tinggi yang ditunjukkan oleh para peserta ZTST inilah yang mendorong Zenius untuk giat melahirkan inovasi teknologi di bidang pendidikan,” ujar Chief Executive Officer Zenius Rohan Monga. “Ke depannya, kami akan terus memberikan pengalaman belajar terbaik dan menyelenggarakan acara-acara menarik lainnya untuk pelajar di Indonesia”.

ZTST sendiri bukan program pertama yang dihadirkan Zenius dan Telkomsel. Sebelumnya, kolaborasi keduanya tertuang di dalam program Ilmupedia.

Kini, Zenius dan Telkomsel pun mengumumkan peluncuran kemitraan distribusi secara eksklusif. Melalui program bersama ini, seluruh pengguna Telkomsel bisa mengakses paket belajar Zenius dengan potongan harga spesial hingga 15% tanpa biaya dan syarat tambahan.

“Melalui kerja sama ini, kami ingin mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan misi Merdeka Belajar. Bersama Zenius, kami ingin memberikan kemudahan mengakses platform pendidikan dan jaringan internet di tengah kebutuhan pembelajaran jarak jauh,” tutur Vice President Prepaid Consumer Telkomsel Adhi Putranto.

Baik Zenius dan Telkomsel berharap kolaborasi yang terus bertumbuh ini bisa menjawab kebutuhan-kebutuhan mendesak dari siswa dan orang tua dalam mengakses konten belajar tambahan yang berkualitas. Tak berhenti di sini, Adhi memaparkan akan terus melahirkan inovasi lainnya yang akan memberikan manfaat untuk masyarakat.

“Ke depannya akan ada kolaborasi lainnya yang akan memberikan manfaat untuk banyak masyarakat,” tutup Adhi.

Related

award
SPSAwArDS